Langsung ke konten utama

30 Hari Menulis Surat Cinta #8 : Kim Jonghyun SHINee



Dear Kim Jonghyun SHINee ....



Apakah aku harus selalu menambahkan kata “SHINee” di belakang namamu agar tidak tertukar dengan nama Jonghyun-Jonghyun lain di luar sana?

Aku rasa iya ....

Tau kenapa?

Karena meski namamu terkesan banyak di pakai, tapi hanya namamu yang paling bersinar. Layaknya bintang yang bersinar karena bantuan sang Matahari, seperti kau yang bersinar dengan bantuan fans-mu. Itu kan yang selalu kau katakan kepada para Blingers?

Aku ingat sekali perkenalanku dengan namamu itu sungguh unik, seperti cerita-cerita di novel-novel fiksi dimana dua tokoh utama saling membenci dan akhirnya jatuh cinta. Bedanya dengan kisahku, hanya aku lah yang membencimu saat itu.


Wajahmu terkesan bad boys, matamu terkesal jahil, dan senyummu terkesan licik, tapi kau sekaligus sungguh menawan.

Diantara member SHINee yang lain, kau yang paling menarik perhatianku, padahal saat itu ada Onew yang kelihatan cute sekaligus bijaksana layaknya burung hantu. Ada Key yang rupawan dengan mata kucing yang tajam. Ada Minho, cowok perfect dengan tinggi badan ideal dan wajah super tampan. Ada Taemin, cowok yang baru menginjak remaja dan memiliki kadar keimutan yang bisa menghentikan jantung. Lalu ada kau di antara mereka, dan kenapa harus kau yang menarik perhatianku?

Setelah aku mengenalmu, aku sadar kenapa aku bisa memujamu.

Kau tampan dengan caramu sendiri. Kau pintar dengan caramu sendiri. Kau mempesona dengan caramu sendiri. Dan kau bersinar dengan caramu sendiri.

Awalnya aku menyukaimu, tapi saat aku mendengar kau menyanyikan lagu mellow yang romantis, aku mencintaimu. Suaramu indah bagaikan nyanyian alam yang di dendangkan oleh untaian angin yang berhembus. Kau ramah kepada fans-mu dan kau mempercayai mereka tidak akan pernah melukaimu. Kau membiarkan mereka menyentuhmu dan mengejutkan bagaimana mereka memperlakukanmu layaknya boneka yang gampang rusak. Sama sekali tidak menarik bahkan mencubit pipimu. Segitukah kau mempercayai seseorang?

Aku menyukai kepercayaan yang kau berikan kepada fans-mu, tapi apakah itu tidak akan menyakitimu suatu hari? Seandainya ada fans yang nekat untuk berbuat lebih kepadamu.

Ada satu momen yang paling aku suka darimu. Ketika itu kau membeli sepeda, dan kau tidak bisa menaikinya, Minho mengejekmu dan mulai saat itu kau menggunakan sepeda kemana pun kau pergi. Kau mengabaikan mobil mahalmu demi belajar sebuah sepeda. Kau luar biasa Jonghyun. Kau sungguh luar biasa ....

Meski akhirnya, sepedamu dicuri oleh seseorang. Seharusnya kau bisa menyimpan sepedamu dengan baik, karena barang-barang milikmu pasti banyak yang mengincar, meski barang itu tidak berharga bagimu.

Mereka yang bukan fans-mu selalu mencelamu. Ketika Onew, Key, Taemin dan Minho mendapat panggilan untuk berakting, hanya kau tinggal di dorm sibuk dengan menonton teman-temanmu di tv. Terutama Minho, kau selalu saja menggodanya dan kau tahu suatu hari Minho pasti membalasnya. Kau disebut sebagai “Idol Pengangguran” karena di antara teman-temanmu yang memiliki jadwal sibuk, kau yang termenung di dorm.

Tapi betapa mengejutkannya, ketika kau keluar dari dorm dengan karya-karyamu. Kau menulis lagu untuk idol lain dan kau juga menulis lagu untuk album SHINee!! Kau lihat? Kau tidak pernah mencela omongan mereka yang membencimu, kau adalah tipe Idol yang membalas mereka dengan prestasi yang bisa kau pamerkan dengan bangga. Dan lihat sekarang, kau debut solo dengan lagu-lagu milikmu sendiri. Dan berapa piala yang kau bawa? 8 buah piala untuk penyanyi solo ....

Kau membuat fans-mu bangga. Kau menunjukan prestasi dan menunjukan kebahagianmu. Karena kau tidak ingin fans-mu sedih. Kau idol-ku yang beharga ....

Semoga bakatmu akan membawamu ke puncak kesuksesan yang tidak berhenti bersinar.



Salam Sayang
Fans-mu

Komentar

  1. "Selamat siang Bos ��
    Mohon maaf mengganggu bos ,

    apa kabar nih bos kami dari Agen365
    buruan gabung bersama kami,aman dan terpercaya
    ayuk... daftar, main dan menangkan
    Silahkan di add contact kami ya bos :)

    Line : agen365
    WA : +85587781483
    Wechat : agen365


    terimakasih bos ditunggu loh bos kedatangannya di web kami kembali bos :)"

    BalasHapus

Posting Komentar

Tinggalkan kesanmu ketika berkunjung

Postingan populer dari blog ini

[SINOPSIS] Spring In London - Ilana Tan

Judul : Spring In London Pengarang : Ilana Tan Penerbit : Gramedia Pustaka Utama Jumlah Halaman : 238 halaman  Cetakan : kesepuluh Agustus 2011 Naomi menelan ludah dengan susah payah. Air mata mulai membayang dimatanya.  “Sekarang kau tidak akan bisa lagi memandang ku tanpa memikirkan apa yang pernah terjadi antara aku dan kakakmu.” “Tidak ... itu tidak benar.” “Dan aku tidak bisa memandangmu tanpa teringat pada kakakmu dan apa yang pernah dilakukannya padaku.” Kata-kata yang diucapkan dengan tajam dan jelas itu menghujam jantung Danny. Dadanya terasa sakit dan sekujur tubuhnya lumpuh. Ia menantap Naomi tanpa berkedip, tanpa bernapas. Ia membuka mulut, namun tidak ada suara yang keluar. Naomi Ishida adalah gadis keturunan Indonesia – Jepang, dan dia merupakan saudara kembar Keiko Ishida (baca Winter in Tokyo). Berbeda dengan Keiko, Naomi memilih karir sebagai seorang model dan menetap di London. Karirnya sebagai model sangat sukses sehingga setiap pemotret

[SINOPSIS] Detektif Conan 70

Dapat juga komik kesukaanku ini di toko buku, padahal jatah terbitnya itu tanggal 30 november kemarin, tapi di toko buku Banda Aceh baru adanya sekarang. Tapi peduli amat lah, amat aja gk begitu peduli, nah Lho ...!!?? Tapi whatever lah, yang pasti komik ini udah ada ditangan, jadi kenapa harus pusing (^0^). Dan seperti biasa aku juga mau ngeringkas sedikit isi komik  Detektif Conan 70, check it out >>>

Book Review: Damn! It's You - Pelangi Tri Saki

Semua Orang Punya Masalah, Tapi Tidak Semua Orang Mampu Menyelesaikannya Judul Buku: Damn! It’s You! Penulis: Pelangi Tri Saki Penerbit: PT Gramedia Pustaka Utama Cetakan ke-1: Januari 2017 Tebal: 232 halaman ISBN: 978-602-03-3661-9 Tidak dipungkiri, banyak sekali penulis-penulis muda yang terlahir dari akun kepenulisan, wattpad. Salah satunya adalah karya pertama Pelangi Tri Saki diterbitkan Gramedia dengan judul Damn! It’s You yang merupakan seri kedua ‘You’. Tulisan yang khas remaja dan banyak menyelipkan percakapan lucu khas anak-anak SMA membuat karyanya banyak dikenal. Setelah sukses dengan seri pertama Hey! You! Diharapkan novel kedua ini akan mengikuti jejak terdahulunya. Dengan mengambil kehidupan SMA, Saki mengajak pembaca untuk mengenal pasangan lucu yang kelakukannya berhasil mengocok perut pembaca. Nigi, seorang cewek yang terkesan tomboy dan cerewet tidak sengaja bertemu dengan Saba, cowok dengan muka datar tanpa ekspresi sama sekali. Diperpa